Gedung Sate Icon Kota Bandung |
pertanyaan ini cukup bagus untuk saya memprovokasi adik-adik yang masih SMA mengapa harus memilih kuliah di Bandung. Pada tulisan ini saya memaparkan mengapa kita harus memilih kuliah di Bandung.
1. Perguruan Tingginya yang berkulitas
Kampus ITB |
2. Kondisi Geografis
View Kota Bandung |
Kota Bandung terletak pada ketinggian ±768 m di atas permukaan laut rata-rata (mean sea level), dengan di daerah utara pada umumnya lebih tinggi daripada di bagian selatan. Ketinggian di sebelah utara adalah ±1050 msl, sedangkan di bagian selatan adalah ±675 msl. Bandung dikelilingi oleh pegunungan, sehingga Bandung merupakan suatu cekungan.
Iklim kota Bandung dipengaruhi oleh iklim pegunungan yang lembab dan sejuk, dengan suhu rata-rata 23.5 °C, curah hujan rata-rata 200.4 mm dan jumlah hari hujan rata-rata 21.3 hari per bulan. ( sumber: wikipedia.co.id)
3. Kondisi Lingkungan Fisik
Tidak dapat di pungkiri, kota Bandung sejak dipimpin oleh Ridwan Kamil lingkungan fisik banyak sekali berubah. Bandung tambah cantik dan lebih tertata, makanya kota Bandung sangat nyaman untuk mahasiswa yang ingin refresing, banyak taman dan lingkungan terbuka untuk nongkrong di pagi atau sore hari.
4. Kondisi lingkungan Sosial
Kota bandung sangat identik dengan orang Sunda, dimana orang-orang yang sangat ramah, murah senyum, Carantik jeng Kararasep pasti euy ( Id: Cantik-cantik dan ganteng-ganteng sudah pasti) :-) . Makanya kota Bandung cocok untuk mahasiswa yang benar-benar mencari ketenangan dalam belajar. Ingan lingkungan sosial akan sangat mempengaruhi masa depan.
5. Kondisi Tempat makan
Mie Kocok Salah-satu makanan khas kota Bandung |
Buat Mahasiswa yang satu ini tidak boleh dilewatkan untuk di bahas, ya masalah perut, kan kalau sudah lapar mana mungkin bisa belajar dengan baik. Tapi tenang, dimana ada kampus di disitu ada warung tegal (warteg), Warung sunda (warsun) dan Rumah makan masakan Padang. Untuk harga warteg dan warsun cukup bersahabat dengan dompet mahasiswa jadi jangan takut kantong jebol, Rp. 5.000 sudah cukup bikin mahasiswa kenyang. Bagi mahasiswa asal pulau Sumatera dan Kalimantan, untuk bulan pertama biasanya belum cocok dengan warteg dan warsun, tenang kita ada pilihan masakan padang, untuk harga relatif lebih murah dibandingkan beli luar kota Bandung (tapi jangan di banding dengan Jogja ya :-) )
Tapi kalau yang suka kulineran, Bandung sangat cocok. Bandung banyak sekali memiliki jajanan, makan dan minuman yang enak-enak seperti Mie Celor, Batagor, Kupat tahu, Somay, Bajigur, cendol, Bandrek dan lin-lain. Pokoknya banyak pisan euy.
6. Kondisi Kos-kosan
Untuk penginapan atau kos-kosan setiap dekat kampus pasti ada warga yang menyediakan kos-kosan. Untuk keamanan kos-kosan sendiri bisa pilih sendiri-sendiri. ada kosan khusus pria, khusus laki-laki dan campur. untuk tipe kosan-kosan juga sangat banyak ada kamar madi di dalam, kamar mandi di luar. banyak deh... sama kayak kota-kota lain. harga juga sangat bervariasi mulai Rp. 200.000 / Bulan sampai di atas Rp. 2 juta. hehe (sesuaikan dengan kantong saja).
Nah itulah alasan mengapa harus memilih kuliah di Bandung mungkin kalian dapat mempertingbangkan itu.
Kemudian pertanyaan selanjutnya, Apa benar di Bandung pergaulannya bebas, seks bebas, narkoba dan yang tidak benar lainnya? Kami kan jadi takut.
Bandung, merupakan kota besar, yang sangat heterogen kejahatan seksual, narkoba, kekerasan dan lain-lain hampir sama dengan tempat-tempat lain. Ada, tapi intensitasnya kecil, kalau mengenai pergaulan bebas itu tergantung dengan pribadinya saja. jika memilih teman yang etikanya jelek, ya ikut jelek. begitu juga kalau pribadinya bergaul dengan orang baik yang ikut baik.
Sebagai penutup, untuk menghindari keraguan, Baca Firman Allah SWT Berikut:
وَكَيْفَ تَكْفُرُونَ وَأَنْتُمْ تُتْلَى عَلَيْكُمْ آَيَاتُ اللَّهِ وَفِيكُمْ رَسُولُهُ وَمَنْ يَعْتَصِمْ بِاللَّهِ فَقَدْ هُدِيَ إِلَى صِرَاطٍ مُسْتَقِيمٍ
“Bagaimana mungkin (tidak mungkin) kalian menjadi kafir, sedangkan ayat-ayat Allah dibacakan kepada kalian, dan Rasul-Nyapun berada ditengah-tengah kalian? Dan barangsiapa yang berpegang teguh kepada (agama) Allah maka sesungguhnya dia telah diberi petunjuk kepada jalan yang lurus.” (QS. Ali ‘Imran: 101).
Allah juga memerintahkan agar selalu bersama dengan orang-orang yang baik. Allah Ta’ala berfirman :
يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آَمَنُوا اتَّقُوا اللَّهَ وَكُونُوا مَعَ الصَّادِقِينَ
“Hai orang-orang yang beriman, bertakwalah kepada Allah, dan hendaklah kamu bersama orang-orang yang benar(jujur).” (QS. At Taubah: 119).
___________________________________________________________
Bagi teman-teman ingin menambahkan mengapa memiliki kuliah di Bandung Silakan tuliskan di kolom komen. terima kasih.
:-)
(www.inankito.blogspot.com)***
0 comments:
Post a Comment
Disarankan tidak berkomentar mengandung unsur SARA, SPAM dan SPAMMY (menyertakan link hidup, minta kunjungan balik, & nama blog). Jika Melakukan hal tersebut kami berhak untuk menghapus komentarnya. Terima Kasih